Resep dan Cara Membuat Opor Terong Tahu Pedas Enak Praktis
Masakan ini dinamakan opor namun bahan yang digunakan bukan ayam atau daging melainkan terong dan tahu, Resep Masakan Sederhana mengemas dalam masakan Opor Terong Tahu Pedas. Cita rasa yang ditawarkan tidak kalah dengan opor yang menggunakan daging, terasa sedikit manis pada terong dengan gurih dan pedas yang mengoda selera makan Anda, apalagi dengan sepiring nasi putih hangat benar-benar mantap. Cara pengolahan juga sangatlah mudah dan tidak memerlukan waktu yang lama, makanya sangat praktis buat Bunda yang disibukkan dengan urusan kantor. Nah Bun di bawah ini bahan apa saja yang digunakan dan bagaimana cara membuatnya.
Resep untuk 7 porsi
Bahan Yang Digunakan:
4 buah terong, dipotong-potong
15 buah tahu kulit
3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya, disobek-sobek
2 lembar daun salam
1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
2 cm lengkuas, dimemarkan
1/2 sendok makan garam
1 sendok teh gula pasir
600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Yang Dihaluskan:
3 buah cabai merah besar
2 buah cabai rawit merah
4 butir kemiri, sangrai
7 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1/2 sendok teh ketumbar
Cara Membuat Opor Terong Tahu Pedas:
Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun salam, serai, dan lengkuas sampai harum.
Tambahkan terong dan tahu. Aduk rata.
Masukkan santan, garam, dan gula pasir. Masak samapi matang.
Selamat mencoba.
0 Response to "Resep dan Cara Membuat Opor Terong Tahu Pedas Enak Praktis"
Posting Komentar